Married and Family
Bingung Cara Merawat Orang Tua di Rumah? Berikut 5 Tips Jitu Merawat Lansia
02 Jan 2020
Bingung Cara Merawat Orang Tua di Rumah? Berikut 5 Tips Jitu Merawat Lansia
02 Jan 2020

Satu orang tua mampu merawat 10 anak, namun 10 anak belum tentu mampu merawat satu orang tua. Begitulah ungkapan yang sering kita dengar.


Cara menghadapi orang tua yang sakit tentu juga akan menjadi tantangan bagi anggota keluarga. Pasalnya jika orang tua sakit haruslah dihadapi dengan penuh kesabaran. Tentu diskusi seperti itu sangat dibutuhkan agar orang tua ketika sakit dapat segera mendapatkan pengobatan demi kesehatan yang lebih baik.


Berikut adalah 5 tips jitu merawat orang tua di rumah


1. Buat kesepakatan bersama

Melakukan pembicaraan secara terbuka untuk mendapatkan kesepakatan bersama keluarga adalah cara terbaik. Rinci semua kebutuhan yang mungkin akan dilakukan untuk merawat orang tua di rumah agar ke depannya tidak timbul perselisihan antar pihak.


2. Jalankan kesepakatan sebaik mungkin

Apabila kesepakatan telah dibangun, mulailah dengan menjalankannya sebaik mungkin. Usahakan untuk tetap memberi kabar perkembangan orangtua ke pada saudara lainnya.


3. Bicarakan mengenai harta langsung kepada orang tua

Membicarakan mengenai harta warisan dan utang (jika ada) bersama orang tua yang sakit tentu hal yang wajib dilakukan, karena hal ini sering menjadi perdebatan dan kerenggangan antar keluarga ketika orang tua telah tiada.


4. Tawarkan tinggal di panti werdha

Banyak hal yang menyebabkan anak tidak dapat merawat orang tua ketika sakit. Solusinya adalah memberikan penawaran kepada orang tua untuk tinggal di panti werdha (senior living) yang mana di sana terdapat banyak kegiatan yang positif untuk lansia.


5. Gunakan jasa perawat profesional

Jika orang tua tidak mau untuk tinggal di panti werdha, maka solusinya adalah dengan menggunakan jasa perawat home care profesional.Ketika Perawat home care bertugas maka akan dapat tinggal (live-in) di rumah pasien selama 24 jam.


Itulah 5 tips jitu untuk merawat orang tua di rumah. Beberapa tindakan mungkin perlu dilakukan di rumah sakit seperti operasi atau pembedahan, menggunakan jasa perawat home care juga dapat dilakukan di rumah sakit untuk menggantikan peran Anda selama di rumah sakit.


“Tetap semangat dan lengkapi upaya Anda dalam menjaga kesehatan dengan proteksi dari Asuransi Kesehatan BNI Life. Untuk informasi lebih lengkap tentang produk yang sesuai dengan kebutuhan dan rencana masa depan Anda, kunjungi Kantor Cabang BNI di kota Anda atau jelajahi situs www.bni-life.co.id.”