Menjaga Kesehatan
Mari Simak Cara Menjaga Kesehatan Lansia dengan Benar.
06 Oct 2021
Mari Simak Cara Menjaga Kesehatan Lansia dengan Benar.
06 Oct 2021

Tetap beraktivitas layaknya saat usia produktif, menikmati masa tua dan menghabiskan waktu bersama keluarga merupakan kebahagiaan yang tak ternilai harganya. Untuk mewujudkan hal tersebut, tentu harus dimulai dengan pola hidup sehat. Lantas, bagaimana cara untuk menjaga kesehatan lansia? Yuk, kita bahas bersama! 

5 Cara Menjaga Kesehatan Lansia

Agar para lansia dapat menikmati hari-hari bahagia bersama orang terkasihnya, berikut 5 cara menjaga kesehatan lansia yang wajib dilakukan:


1. Cukup Istirahat

Sudah banyak penelitian yang mengatakan jika istirahat yang cukup merupakan kunci untuk kebugaran tubuh. Waktu tidur yang ideal untuk lansia di atas 65 tahun adalah 7-8 jam perhari. 


Dengan memastikan tubuh mendapat istirahat yang cukup, maka proses metabolisme organ tubuh akan berjalan sebagaimana mestinya. Terlebih fungsi organ tubuh pada lansia akan menurun seiring berjalannya waktu.


Untuk memberikan tidur yang berkualitas dan nyenyak, ada beberapa hal yang bisa diikuti:

  • Hentikan aktivitas yang melibatkan gadget setidaknya satu jam sebelum jam tidur

  • Buat suasana tidur lebih rileks dengan menggunakan penerangan yang minim 

  • Hindari makan malam dekat waktu tidur


2. Tetap Aktif Bergerak

WHO (World Health Organization) menganjurkan untuk para lansia melakukan olahraga dengan beberapa jenis durasi, seperti untuk olahraga intensitas sedang minimal dilakukan selama 150 menit seminggu dan untuk olahraga intensitas berat dilakukan selama minimal 75 menit seminggu.


Pilihan kegiatan yang cocok untuk para lansia adalah berjalan kaki, senam, bersepeda, dan tai chi.


Banyak sekali manfaat yang dihasilkan dari olahraga untuk menjaga kebugaran tubuh para lansia, seperti mengurangi risiko penyakit seperti diabetes, jantung, demensia, dan stroke. Selain itu olahraga dapat membantu melancarkan peredaran darah, memperkuat otot dan sendi, serta mampu mengurangi risiko stres dan post power syndrome yang kerap terjadi saat sudah pensiun.


3. Jaga Pola Makan

Setelah menerapkan istirahat yang cukup dan melakukan olahraga rutin, jangan lupa untuk mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. Dengan menerapkan pola makan yang sehat, berat badan pun akan terkontrol dan menurunkan risiko penyakit seperti jantung dan diabetes.


Beberapa tips untuk memulai pola makan yang sehat adalah:

  • Hindari makanan berpengawet

  • Penuhi asupan protein seperti tempe, tahu, ikan, telur, dan susu rendah lemak

  • Konsumsi karbohidrat dengan sumber alternatif yaitu ubi, singkong, beras merah, dan oatmeal

  • Perbanyak konsumsi sayuran (bayam, brokoli, wortel, dan lain-lain) serta buah-buahan (apel, pisang, semangka, pir, dan sebagainya).

  • Perkuat kesehatan tulang dan gigi dengan mengkonsumsi kalsium setiap harinya sesuai dengan anjuran dokter

  • Hidrasi tubuh dengan perbanyak konsumsi air putih sesuai dengan kebutuhan agar terhindar dari dehidrasi


4. Rutin Medical Check-Up

Usia yang semakin bertambah membuat risiko terkena penyakit semakin meningkat. Fungsi organ yang kian menurun karena efek penuaan dan melemahnya sistem imun menjadi salah satu penyebab rentannya lansia terkena penyakit serius. 


Maka dari itu, rutin melakukan Medical Check-Up atau pemeriksaan ke dokter wajib dilakukan agar kesehatan lansia tetap terkontrol dan apabila terdeteksi suatu penyakit dapat diobati serta diberikan penanganan sedini mungkin.


5. Bergabung dengan Komunitas dan Menjaga Hubungan

Suasana rumah yang sepi karena anak-anak mulai tinggal terpisah seringkali membuat lansia merasa kesepian. Hal inilah yang membuat lansia tertekan karena merasa tertinggal dan sendirian.


Maka dari itu, lansia dianjurkan untuk bergabung dengan komunitas dan mulai berkenalan dengan relasi baru. Selain memberikan rasa nyaman, bersosialisasi serta menjaga hubungan dengan orang banyak mampu menurunkan risiko demensia dan mengurangi depresi.


Lindungi Diri dan Keluarga Terkasih dengan BNI Life Plan Multi Protection

Selain menjaga kesehatan lansia dengan pola hidup sehat, memberikan proteksi untuk keluarga dengan BNI Life Plan Multi Protection merupakan langkah cermat yang bisa dilakukan agar kehidupan di masa depan tetap terjamin.


Dengan premi mulai dari Rp 300,000 per bulan Anda akan mendapatkan uang pertanggungan sampai dengan 200 kali premi dasar. Dengan begitu,, Anda sudah bisa memberikan proteksi untuk keluarga, karena BNI Life Plan Multi Protection memiliki ketentuan usia masuk Tertanggung yakni dari usia 6 bulan hingga 65 tahun. 


Tidak hanya itu, BNI Life Plan Multi Protection memiliki manfaat perlindungan terhadap 117 penyakit kritis dengan manfaat tambahan Pro Hospital & Surgical Care serta Pro Illness Care.


Yuk, tetap jaga kesehatan lansia dan hadirkan proteksi untuk keluarga tercinta dengan BNI Life Plan Multi Protection!