Investment
Investasi di Bawah Satu Juta untuk Pemula Seperti Kamu
18 Dec 2019
Investasi di Bawah Satu Juta untuk Pemula Seperti Kamu
18 Dec 2019

Memulai investasi bisa dimulai dari sekarang. Tidak perlu khawatir dengan masalah modal. Sekarang banyak investasi yang bisa dilakukan jika kamu memiliki modal kecil di bawah 1 juta. Apa saja investasi di bawah 1 juta yang bisa dilakukan? Yuk, disimak.

1. Emas

Kamu bisa memulai dengan membeli perhiasan emas atau logam mulia dan menyimpannya sebagai investasi. Investasi emas atau logam mulia cenderung naik dari waktu ke waktu karena tidak berdampak inflasi.

2. Reksa Dana

Beberapa perusahaan menawarkan investasi reksa dana mulai nominal Rp500.000 hingga Rp1.000.000. Namun, Berinvestasi reksa dana memiliki risiko. Untuk meminimalisasi kerugian, pilih produk reksa dana yang tepat dari perusahaan yang terdaftar di OJK agar kamu memperoleh keuntungan yang maksimal.

3. Unit Link Asuransi

Unit link memiliki konsep yang mirip dengan konsep reksa dana. Kamu bisa mencicil sejumlah nilai uang dalam waktu sekitar 5-10 tahun. Di akhir tahun perjanjian, kamu bisa menarik pokok dana beserta keuntungannya. Bahkan ada unit link asuransi yang menawarkan imbalan bonus yang dapat diambil per 3 tahun sekali.

4. Peer to Peer Lending (P2P Lending)

Konsep investasi P2P Lending adalah meminjamkan dana kepada pemilik UKM (Usaha Kecil Menengah). Investasi ini cukup menguntungkan dan memiliki risiko yang rendah. Nilai investasi bisa dimulai dengan Rp100.000.

5. KPR Bersubsidi

KPR bersubsidi ini cukup menguntungkan karena di akhir cicilan kamu bisa mendapatkan rumah sendiri. Rumah ini bisa menjadi aset jangka panjang dan harganya cenderung meningkat dalam kurun waktu tertentu.

Inilah beberapa investasi di bawah 1 juta untuk pemula seperti kamu. Berinvestasi untuk mencapai target keuangan bisa dimulai sejak muda.

“Tetap semangat dan lengkapi upaya Anda dalam menjaga kesehatan dengan proteksi dari Asuransi Kesehatan BNI Life. Untuk informasi lebih lengkap tentang produk yang sesuai dengan kebutuhan dan rencana masa depan Anda, kunjungi Kantor Cabang BNI di kota Anda atau jelajahi situs www.bni-life.co.id.”